You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Lima Titik Jalan di  Cengkareng Timur Diaspal Ulang
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Lima Titik Jalan di Cengkareng Timur Diaspal Ulang

Suku Dinas (Sudin) Bina Marga Jakarta Barat melakukan pengaspalan ulang di lima titik ruas jalan di Kelurahan Cengkareng Timur, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat. Pengaspalan dilakukan menindaklanjuti usulan warga yang disampaikan melalui Musrenbang tahun 2022.

Pengaspalan ini menindaklanjuti usulan warga

Kepala Sudin Bina Marga Jakarta Barat, Darwin Ali mengatakan, lima titik ruas jalan yang dilakukan pengaspalan ulang yakni Jalan Puspa I, Jalan Puspa II, Jalan Puspa III, Jalan Puspa IV, dan Jalan Puspa V di RT 11/12 dan RT 11/04.

“Pengaspalan ini menindaklanjuti usulan warga yang disampaikan melalui Musrenbang tahun 2022,” ujar Darwin Ali, Selasa (14/3).

Musrenbang Kelurahan Kamal Bahas 33 Usulan

Dikatakan Darwin, ruas jalan yang diaspal memiliki lebar 3,5 meter dengan panjang rata-rata 150 meter dan ketebalan aspal empat sentimeter. Pengerjaannya sudah dimulai sejak Sabtu (11/3) menggunakan tiga alat berat. Saat ini untuk pengaspalan di Jalan Puspa IV dan Puspa V sudah rampung dikerjakan.

“Diperkirakan pengaspalan di lima titik jalan tersebut rampung dalam minggu ini,” katanya.

Sobari (62), warga RT 11/12, Kelurahan Cengkareng Timur, berterima kasih kepada Pemkot Administrasi Jakarta Barat yang telah mengaspal ulang jalan di lingkungan permukimannya.

“Jalan di sini sudah lama tidak diaspal, khususnya di Jalan Puspa IV dan Jalan Puspa V. Alhamdulillah, sekarang setelah diaspal jalan kembali mulus sehingga terlihat lebih rapi dan tertata,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1460 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1447 personAnita Karyati
  3. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1179 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1146 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1101 personFolmer